Minggu, 10 Juni 2018

Qianlong Period chinese export porcelain platter dish Blue and White 18th century


Salah satu hobby kami yang perlahan2 kami geluti adalah mengkoleksi berbagai macam porcelain blue and white dari berbagai era namun harus tua dan original.



Jenis piring ini merupakan produksi era Qianlong reign di abad ke 18 yang ditujukan untuk export komoditi ke Eropa dan ke seluruh penjuru dunia setelah itu.


Dengan ciri khas kulit jeruk, dan bagian pantat berwarna orange muda yang tidak akan bisa ditiru lagi piring ini kami akuisisi dari seorang kolektor tua renta yang sudah memilikinya selama 40th.




Piring chine de command memang harga nya jauh lebih tinggi dari piring2 biasa dan karakternya sangat kuat diluar piring tradisional chinese. Bahkan bentuk nya yang oval ini merupakan schaal ovale yang bukan merupakan pakem chinese dish.


Dengan keutuhan nyaris 100% dan keindahan nya yang kami sukai maka piring berukuran 34 x 28cm ini akan menghuni jajaran koleksi kami di galeri kami di Malang.

Private Collection Only!!!

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

Total Tayangan Halaman