Salah satu koleksi lampu duduk terlangka milik kami yang kami akusisi
dari sebuah keluarga peranakan yang menghuni rumah sangat tua di daerah Jombang dan
menurut sang nenek empunya berasal dari jaman Londo (era Hindia Belanda)
Menurut
hemat dan pengetahuan kami sebagai pakar lampu jenis kristal ini
diproduksi era Art Deco to pre-1950s eames era dan memang termasuk era
Jaman Londo menurut orang2 di pelosok tanah air karena di era itu masih
banyak penduduk Belanda yang masih berkeliaran dan mendomisili di
Indonesia hingga tahun 1950, meski sudah merdeka di tahun 1945.
Dari
bahan nya gilt metal yang 2 warna dan sudah memudar warna nya
dipastikan minimal usia nya 60th dan dari seluruh bahan pembuatan nya
tidak terdapat 1 pun plastik atau bakelit atau apapun yg selain metal
dan kristal.
Dari biji kristal nya kemungkinan
dibuat di Czech republik dan menurut design lampu nya seharusnya
merupakan buatan Perancis dan merupakan Designer lamp... bukan sekedar
lampu biasa.
Designer lamp yg kami maksud adalab
jelas merupakan produksi terbatas dari seorang artist kawakan yang
menggambarkan sebuah pot bunga dan apabila menyala kristalnya terlihat
sangat indah dan menawan...
Jenis lampu ini
merupakan kesukaan kami karena one of a kind (satu satu nya di
Indonesia) dan mungkin 10 15th lagi tidak akan pernah ketemu kembaran
nya...
Dengan tinggi 55cm dan bentangan 50cm lampu ini kelengkapan nya masih 99% utuh dan betul2 terawat.
Sold...
0 komentar:
Posting Komentar